Penelitian ini tujuan utamanya untuk mengetahui pengaruh variabel independen yaitu komite audit, komisaris independen, dewan direksi, dan enterprise risk management, terhadap variabel dependen yaitu nilai perusahaan dengan kinerja keuangan sebagai variabel moderasi pada Perusahaan Perbankan yang Tercatat di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, dengan memperoleh sampel perusahaan sebanyak 38 perusahaan dari 103 total populasi perusahaan dengan jumlah observasi yang dilakukan sebanyak 190 (38x5). Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini dengan metode dokumentasi sekunder dan non participant observation. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode regresi data panel dan moderate regression analysis. Hasil pengujian secara simultan membuktikan bahwa sebelum dimoderasi oleh kinerja keuangan variabel x terhadap y tidak berpengaruh signifikan, sedangkan setelah dimoderasi oleh kinerja keuangan variabel x terhadap y berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan.