Claim Missing Document
Check
Articles

Found 25 Documents
Search

Kontribusi Orang Tua Dalam Pendampingan Belajar Siswa Selama Masa Pandemi Agung Nugroho; Santhy Hawanti; Bayu Tri Pamungkas
Jurnal Basicedu Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i4.969

Abstract

Proses pembelajaran selama pandemi yang dilaksanakan secara online menuntut peran lebih orang tua dalam proses belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kontribusi serta kendala orang tua dalam mendampingi siswa selama pembelaaran yang dilakukan secara daring di SD Negeri Bulupayung 03, Kecamatan Patimuan, Kabupaten Cilacap. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan subjek penelitian adalah 12 orang tua kelas 1 hingga kelas 6. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Data yang diperoleh kemudian dicek uji validitas dan dianalisis dengan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Setelah dianalisis diperoleh hasil penelitian, 1) Bentuk kontribusi orang tua selama proses pembelajaran meliputi: mendampingi (75%), menjadi fasilitator (75%), menjadi motivator (100%) dan menjadi director atau pengarah (100%). Kendala orang tua dalam pembelajaran daring di SD Negeri Bulupayung 03 yaitu waktu dan biaya serta sinyal dan terbatasnya pemahaman materi oleh orang tua
Kemandirian Belajar Siswa Melalui Pembelajaran Jarak Jauh dengan Media WhatsApp Group Siswa Dasar Maya Sinta Aryanti; Badarudin Badarudin; Agung Nugroho
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 7 No. 3 (2021): July-September
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v7i3.1248

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan pendidikan karakter mandiri melalui kegiatan pembelajaran jarak jauh dengan media WhatsApp Group yang dilakukan pada siswa kelas IV SD N 1 Kracak. Jenis penelitian adalah deskriptif kualitatif. Informan dalam penelitian yaitu guru, kepala sekolah, dan siswa kelas IV dengan metode pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Uji keabsahan data yang digunakan yaitu triangulasi teknik dan sumber. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa metode penanaman karakter keteladanan siswa kelas IV SDN 1 Kracak meliputi guru menjadi contoh pribadi yang bersih, rapi, ramah, mandiri, membersihkan meja brelajarnya sendiri, santun dalam bertutur kata, memungut sampah di lingkungan rumah lalu membuangnya di tempat sampah. Kemudian dalam metode pembiasaan meliputi mengerjakan tugas individu atau ulangan sendiri, mengerjakan sendiri setiap ulangan, mengintegrasikan nilai karakter mandiri dalam materi pelajaran dengan mencantumkan nilai karakter mandiri di dalam RPP, mengucapkan salam kepada guru dan teman melalui WhatsApp Group dalam proses belajar jarak jauh, berdoa sebelum dan sesudah melakukan kegiatan, dan mengembangkan proses pembelajaran peserta didik aktif yang memungkinkan peserta didik memiliki kesempatan melakukan internalisasi nilai karakter mandiri dan menunjukkannya dalam perilaku yang sesuai.
PENINGKATKAN HIGHER ORDER THINKING SKILLS (HOTS) DAN KERJASAMA ANTAR PESERTA DIDIK MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) DENGAN MEDIA KOKAMI DI KELAS IV SD NEGERI 2 DUKUHWALUH Puji Dwi Kurniasih; Agung Nugroho; Sri Harmianto
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 4, No 1 (2020): ATTADIB: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v4i1.627

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya kemampuan berpikir tingkat tinggi atau Higher Order Thinking Skills (HOTS) dan kerjasama antar peserta didik. penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi atau Higher Order Thinking Skills (HOTS) dan kerjasama antar peserta didik. jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus dan setiap siklusnya terdiri dari dua pertemuan. Prosedur penelitian ini menggunakan model Kemmis & McTaggart yang meliputi perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas IV SD Negeri 2 Dukuhwaluh dengan jumlah 27 peserta didik yang terdiri dari 17 peserta didik perempuan dan 10 peserta didik laki-laki. Instrumen yang digunakan dalam penelitian yaitu tes dan non-tes. Instrumen tes berupa penilaian kemampuan berpikir tingkat tinggi atau Higher Order Thinking Skills (HOTS), non-tes berupa lembar observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data hasil penilaian kemampuan berpikir tingkat tinggi atau Higher Order Thinking Skills (HOTS) peserta didik siklus I memperoleh persentase ketuntasan 59,48% dan pada siklus II meningkat menjadi 79,20%. Kerjasama antar peserta didik pada siklus I memperoleh persentase 63,45% dan pada siklus II meningkat menjadi 75,80%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) berbantu media KOKAMI dapat meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi atau Higher Order Thinking Skills (HOTS) dan kerjasama antar peserta didik di kelas IV SD Negeri 2 Dukuhwaluh.
IbM Penyusunan Kreatifitas Gerak dan Lagu Kupu-Kupu Bagi Guru PAUD/TK Muhammadiyah Se-Karesidenan Banyumas melalui Metode Eksplorasi Gerak Okto Wijayanti; Lia Mareza; Agung Nugroho
Prosiding University Research Colloquium Proceeding of The 8th University Research Colloquium 2018: Bidang Pendidikan, Humaniora dan Agama
Publisher : Konsorsium Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Perguruan Tinggi Muhammadiyah 'Aisyiyah (PTMA) Koordinator Wilayah Jawa Tengah - DIY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (324.955 KB)

Abstract

Pengabdian Masyarakat dalam bentuk pelatihan penyusunan kreatifitas gerak dan lagu Kupu- Kupu didasarkan atas analisis kurangnya keterampilan, kreatifitas dan kemampuan guru dalam menyusun gerak lagu yang telah dilombakan pada Pekan Seni dan Olahraga pelajar Muhammadiyah Se-Eks Kariesidenan Banyumas tahun 2017 dengan peserta tangkai lomba gerak dan lagu untuk siswa PAUD/TK kurang dari 10% dari jumlah PAUD/TK Muhammadiyah yang ada di wilayah Karesidenan Banyumas. Menilik hal tersebut, perlu diadakannya sebuah pelatihan penyusunan kreatifitas gerak dan lagu bagi guru PAUD/TK Muhammadiyah Se-Eks Karesidenan Bnayumas. Metode pendekatan untuk mendukung realisasi program Pengabdian bagi Masyarakat dalam wujud Ipteks ini diwujudkan dalam sebuah bentuk pelatihan penyusunan kreatifitas gerak lagu Kupu-Kupu untuk TK Se eks Karesidenan Banyumas dengan metode eksplorasi gerak. Pelatihan ini diperuntukkan bagi guru PAUD/TK Muhammadiyah se Eks Karesidenan. Kegiatan pelatihan ini melibatkan dosen, guru, siswa, dan mahasiswa PGSD UMP. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan wawasan, pengalaman guru untuk mengasah kreatifitas dalam menyusun gerak dan lagu. Metode pelaksanaan yang mendukung program pengabdian ini menggunakan metode eksplorasi gerak, praktek menirukan, ceramah, dan diskusi serta evaluasi. Partisipasi mitra dalam Pelaksanaan pelatihan ini yaitu terlibat dalam mempersiapkan kostum property, dan make up tari untuk pendokumentasian sebagai media pembelajaran di TK Se-Eks Karesidenan Banyumas. Usai pelatihan, guru dapat mentransfer ilmu pengetahuan dan ketrampilan menyusun gerak lagu kepada siswa TK.
PENGEMBANGAN LKPD MATEMATIKA MATERI DATA DAN PENGUKURAN MENGGUNAKAN MODEL PROJECT BASED LEARNING MENJADI PETUGAS SENSUS KECIL DI KELAS IV SEKOLAH DASAR Sony Irianto; Agung Nugroho; Iput Wahyu Noviyanti
PROSIDING SEMINAR NASIONAL LPPM UMP PROSIDING SEMINAR NASIONAL LPPM UMP 2020
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (329.624 KB)

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan mengenai lembar kegiatan peserta didik (LKPD).Pengembangan LKPD pada penelitian ini menggunakan langkah-langkah Thiagarajan, Semmel dan Semmel terdiri dari empat tahap yaitu : define, design, develop, dessiminate. Tujuan dari penelitian ini adalah : 1) untuk mengetahui pengembangan LKPD materi data dan pengukuran dengan menggunakan model Project Based Learning di kelas IV sekolah dasar menjadi petugas sensus kecil, 2) mengetahui validasi LKPD oleh validator, 3) mengetahui respon peserta didik terhadap pengembangan LKPD mata pelajaran matematika materi data dan pengukuran menggunakan model Project Based Learning menjadi petugas sensus kecil di kelas IV sekolah dasar, 4) mengetahui respon guru terhadap pengembangan LKPD mata pelajaran matematika materi data dan pengukuran menggunakan model Project Based Learning menjadi petugas sensus kecil di kelas IV sekolah dasar, 5) mengetahui penerapan Lesson Study dalam pengembangan LKPD mata pelajaran matematika materi data dan pengukuran menggunakan model Project Based Learning menjadi petugas sensus kecil di kelas IV sekolah dasar. Penelitian ini dilaksanakan di SD N 1 Kemutug Lor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa menghasilkan pengembangan LKPD mata pelajaran matematika materi data danpengukuran menggunakan model Project Based Learning menjadi petugas sensus kecil di kelas IV sekolah dasar, LKPD dinyatakan valid oleh tiga validator dengan memperoleh rata-rata 4, penilaian respon guru terhadap penggunaan LKPD saat pembelajaran sangat baik dengan perolehan rata-rata 4,4, respon peserta didik terhadap pengembangan LKPD baik dengan perolehan rata-rata 3,8, penerapan LKPD setiap pertemuan terdapat peningkatan dalam aktivitas peserta didik dikarenakan Lesson Study fokus pada aktivitas peserta didik. Kesimpulan dari penelitian ini mengahsilkan pengembangan LKPD menggunakan model Project Based Learning, respon guru setuju dengan adanya pengembangan LKPD, peserta didik tampak antusias mengikuti pembelajaran dengan menjadi petugas sensus kecil.
Local Wisdom of Kampunglaut Community Facing Flood Disaster Rob Ana Andriani; Beny Wijarnako; Wakhudin Wakhudin; Agung Nugroho
Proceedings Series on Social Sciences & Humanities Vol. 8 (2023): Proceeding International Seminar 2022 E-Learning Implementation in Malaysia and Indon
Publisher : UM Purwokerto Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/pssh.v8i.606

Abstract

The existence of the community cannot be separated from the natural environment, where they have lived for generations. Through a long process of adaptation to the natural environment, people really understand their ecological environment, so they treat their ecological environment intelligently. The universe is not only a source of exploitation, but as a common house that is continuously protected, cared for and arranged. The natural environment they live in is sometimes considered to be unusual and dangerous, but in reality, these communities do not feel worried because they live modestly with their natural environment. Ecological intelligence forges humans to organize their emotions, thoughts and actions in responding to the universe. Ecological intelligence is expressed in the form of real attitudes and behaviors that take into account ecological capacities, and give birth to a wise human attitude towards nature. Basically, case study research focuses attention on one particular object that is appointed as a case to be studied in depth so that it is able to uncover the reality behind the phenomenon. As is the case in the traditional wisdom of the people of Ujunggagak Village, Kampunglaut District, Cilacap Regency, Central Java which is formed from many activities, components or units that are interrelated and form certain functions. The case study method in this research is very appropriate to be able to uncover the mistigation of tidal flooding in Ujunggagak Village. The focus of case studies is the specification of cases in an event, including individuals, cultural groups or portraits of life, so that they can reveal forms of local wisdom that have the value of tidal flood disaster mitigation and freshwater crises.
PELATIHAN SIAP MENGHADAPI BENCANA DI SD MUHAMMADIYAH 1 DENPASAR BALI Sri Muryaningsih; Agung Nugroho; Arifin Muslim
Indonesian Collaboration Journal of Community Services Vol. 3 No. 2 (2023): Indonesian Collaboration Journal of Community Services
Publisher : Yayasan Education and Social Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53067/icjcs.v3i2.119

Abstract

Disasters can be caused by natural events or man-made. Factors causing disasters include natural hazards and man-made hazards, which can be grouped into geological, hydrometeorological, biological, technological, and environmental quality degradation. The territory of Indonesia is located in a tropical climate region with two seasons, hot and rainy, which are characterized by extreme changes in weather, temperature, and wind direction. These climatic conditions, combined with diverse topography and soil types, result in fertile soil conditions. High population growth is not balanced with equitable and adequate economic, social and infrastructure policies and development, gaps in several aspects and sometimes social jealousy arises. This condition has the potential to cause conflicts in society that can develop into national disasters. Facing disasters requires the application of disaster preparedness education in schools with training. Disaster preparedness training is necessary for the school from the principal, teachers and students to understand how to evacuate themselves during a disaster so as to minimize casualties. The results of this community service activity are not in the form of objects but in the form of understanding and response to actions when facing disasters. Disasters cannot be predicted precisely because the nature of the occurrence of disasters is fast and there are slow disasters. There are also disasters that occur due to natural factors and occur due to human intervention
IbM Penyusunan Kreatifitas Gerak dan Lagu Kupu-Kupu Bagi Guru PAUD/TK Muhammadiyah Se-Karesidenan Banyumas melalui Metode Eksplorasi Gerak Okto Wijayanti; Lia Mareza; Agung Nugroho
Prosiding University Research Colloquium Proceeding of The 8th University Research Colloquium 2018: Bidang Pendidikan, Humaniora dan Agama
Publisher : Konsorsium Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Perguruan Tinggi Muhammadiyah 'Aisyiyah (PTMA) Koordinator Wilayah Jawa Tengah - DIY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian Masyarakat dalam bentuk pelatihan penyusunan kreatifitas gerak dan lagu Kupu- Kupu didasarkan atas analisis kurangnya keterampilan, kreatifitas dan kemampuan guru dalam menyusun gerak lagu yang telah dilombakan pada Pekan Seni dan Olahraga pelajar Muhammadiyah Se-Eks Kariesidenan Banyumas tahun 2017 dengan peserta tangkai lomba gerak dan lagu untuk siswa PAUD/TK kurang dari 10% dari jumlah PAUD/TK Muhammadiyah yang ada di wilayah Karesidenan Banyumas. Menilik hal tersebut, perlu diadakannya sebuah pelatihan penyusunan kreatifitas gerak dan lagu bagi guru PAUD/TK Muhammadiyah Se-Eks Karesidenan Bnayumas. Metode pendekatan untuk mendukung realisasi program Pengabdian bagi Masyarakat dalam wujud Ipteks ini diwujudkan dalam sebuah bentuk pelatihan penyusunan kreatifitas gerak lagu Kupu-Kupu untuk TK Se eks Karesidenan Banyumas dengan metode eksplorasi gerak. Pelatihan ini diperuntukkan bagi guru PAUD/TK Muhammadiyah se Eks Karesidenan. Kegiatan pelatihan ini melibatkan dosen, guru, siswa, dan mahasiswa PGSD UMP. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan wawasan, pengalaman guru untuk mengasah kreatifitas dalam menyusun gerak dan lagu. Metode pelaksanaan yang mendukung program pengabdian ini menggunakan metode eksplorasi gerak, praktek menirukan, ceramah, dan diskusi serta evaluasi. Partisipasi mitra dalam Pelaksanaan pelatihan ini yaitu terlibat dalam mempersiapkan kostum property, dan make up tari untuk pendokumentasian sebagai media pembelajaran di TK Se-Eks Karesidenan Banyumas. Usai pelatihan, guru dapat mentransfer ilmu pengetahuan dan ketrampilan menyusun gerak lagu kepada siswa TK.
Analisis Faktor Penyebab Kesulitan Membaca Permulaan Peserta Didik Kelas II SD Dedy Irawan; Fithrotun Noor Kharisma; Agung Nugroho
Social, Humanities, and Educational Studies (SHES): Conference Series Vol 6, No 3 (2023): Social, Humanities, and Educational Studies (SHEs): Conference Series
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/shes.v6i3.82309

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan faktor penyebab kesulitan membaca permulaan peserta didik kelas II di SD. Metode penelitian yang digunakan yaitu studi kasus dengan pendekatan penelitian kualitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas II yang mengalami kesulitan membaca permulaan teknik penagmbilan sampel dilakukan dengan tes membaca. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara dan analisis dokumen. Teknis analisis data yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa dari 14 jumlah peserta didik terdapat 3 peserta didik yang mengalami kesulitan membaca. Faktor penyebab yang dialami peserta didik tersebut yaitu peserta didik pertama disebabkan karena terdapat gangguan pada penglihatannya yang membuat tidak bisa dengan jelas melihat tulisan, peserta didik kedua disebabkan kurangnya perhatian dan keterlibatan orang tua dalam mendampingi anaknya belajar, peserta didik ketiga disebabkan karena kurangnya motivasi dan minat dalam diri peserta didik untuk belajar.  Kesimpulan dari penelitian ini yaitu faktor penyebab peserta didik mengalami kesulitan membaca disebabkan karena faktor fisiologis, faktor lingkungan dan faktor psikologi. 
School-Based Management in Adiwiyata Elementary School, Banyumas Agung Nugroho; Karma Iswasta Eka; Nur Aini Hidayah
Jurnal Elementaria Edukasia Vol. 6 No. 3 (2023): september
Publisher : Elementary Teacher Education Program, Majalengka University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/jee.v6i3.6202

Abstract

The authority to run and decide on a program is the key to implementing school-based management (SBM). This study aims to describe the implementation of a school-based management program at SD Negeri Kedondong as an Adiwiyata elementary school in Banyumas Regency. This research is qualitative research where the data in this research were obtained by means of interviews, observation, and documentation. The data were then analyzed using source triangulation techniques and technical triangulation. The research results show that the implementation of SBM in SD Negeri Kedondong can be said to be going well. MBS stages include; 1) stages of exploring school potential, 2) forming a management team, 3) collaborating with related parties, 4) implementation of SBM, and 5) evaluation of activities.