Articles
PENDAMPINGAN KELUARGA TERHADAP PENDERITA HIPERTENSI DALAM MENGENDALIKAN HIPERTENSI MELALUI MANAJEMEN DIET DASH (DIETERY APPROACH STOP HYPERTENSOIN)
Rozikhan, Rozikhan;
Setiasih, Sri;
Supardi, Supardi
An Idea Health Journal Vol 4 No 03 (2024)
Publisher : PT.Mantaya Idea Batara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.53690/ihj.v4i03.396
Hypertension as a public health problem and identified as a major risk factor for morbidity and mortality of cardiovascular diseases, especially stroke and chronic kidney disease and becomes an economic and social burden. One of the efforts to regulate diet patterns is very important in fulfilling nutrition as a hypertension controller. Lifestyle changes as one of the management of hypertension, therefore it is necessary to make efforts to help control hypertension by choosing a DASH (Dietary Approaches to Stop Hypertension) diet pattern. This study was to determine changes in systolic and diastolic blood pressure in hypertension patients after implementing the DASH diet. The results of this study are expected to be used as a guideline for how important it is that the DASH diet is an effective action in controlling blood pressure in hypertension patients. The study used a quasi-experimental study with a pre-post study, namely providing education to hypertension patients and family members as companions using a leaflet model containing the DASH diet. The assessment was carried out after the first 6 days and the second 6 days to determine changes in blood pressure using a tensiometer. The results of the study showed a decrease in systolic and diastolic blood pressure in hypertension patients after the intervention. The analysis of differences showed a significant difference in the average value of blood pressure reduction in those who followed the DASH diet. This study is in line with previous studies where the DASH Diet is quite effective in controlling high blood pressure (hypertension). Conclusion: The DASH Diet is a diet that has been recommended by WHO as a diet to control hypertension and has been proven to significantly lower blood pressure.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PRECISION LONG JUMP TERHADAP HASIL BELAJAR LOMPAT JAUH GAYA JONGKOK
Supardi, Supardi;
Yusuf, P. Muhammad;
Mahardika, Galang Pakarti
Gelora : Jurnal Pendidikan Olahraga dan Kesehatan IKIP Mataram Vol 11, No 1 (2024): MARET
Publisher : Universitas Pendidikan Mandalika
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33394/gjpok.v11i1.11757
Dalam pendidikan jasmani proses yang dirancang dan disusun secara sistematik dapat meningkatkan kebugaran jasmani, mengembangkan ketrampilan motorik, pengetahuan dan perilaku hidup sehat dan aktif, sikap sportif serta kecerdasan emosi. Pendidikan jasmani pada materi lompat jauh yang di terapkan di SMPN 1 Seteluk belum sepenuhnya maksimal karena masih ada rasa takut dan kurangnya percaya diri, maka perlu adanya penerapan model pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar lompat jauh gaya jongkok dengan penerapan model pembelajaran precision long jump siswa kelas VIII.C SMPN 1Seteluk Kecamatan Seteluk Kabupaten Sumbawa Barat Tahun Ajaran 2022/2023. Penelitian ini adalah Penelitian Tidakan Kelas (PTK). Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VIII,C yang berjumlah 34 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan cara Observasi dan tes. Analitis data dalam penelitian ini adalaah analisis deskriptif presentase. Hasil belajar siswa pada siklus I sebesar 72,72 dan siklus II sebesar 84,59. Hal ini di perkuat lagi dengan observasi siswa yang mengalami peningkatan ke aktifan siswa secara siknifikan dan respon siswa terhadap pembelajaran lompat jauh gaya jongkok dengan penerapan model pembelajaran precision long jump dengan persentase siklus I 41,17% dan siklus II 94,11% kesimpulan hasil penelitian ini menunjukan bahwa hasil belajar siswa mengalami peningkatan yang baik terhadap pembelajaran lompat jauh gaya jongkok dengan penerapan model pembelajaran precision long jump
Sistem Penerimaan Asisten Laboratorium Komputer Dengan Menggunakan Metode Analytical Hierarcy Process (AHP) Dan Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART)
Supardi, Supardi;
Mahdiana, Deni
Jurnal Sisfokom (Sistem Informasi dan Komputer) Vol 12, No 1 (2023): MARET
Publisher : ISB Atma Luhur
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32736/sisfokom.v12i1.1619
ISB Atma Luhur untuk mendukung perkuliahan memiliki laboratorium komputer. Laboratorium komputer yang dapat mendukung dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi serta praktek dibidang pendidikan. Laboratorium komputer memiliki laboran yang terdiri dari kepala laboratorium, kepala bagian laboratorium bahasa, teknisi, supervisor dan asisten laboratorium komputer. Permasalahan kepala laboratorium komputer kesulitan menilai kemampuan calon asisten laboratorium komputer yang memiliki kemampuan tidak jauh berbeda. Perhitungan nilai akhir menggunakan metode nilai rata-rata (mean) jadi semua kriteria dianggap sama besar bobot tingkat kepentingannya sehingga tidak bisa mengetahui besar bobot kriteria yang mana yang lebih penting efeknya banyak asisten laboratorium komputer yang diterima tidak memahami materi yang diajarkan dosen yang mengajar praktikum sehingga asisten tersebut tidak bisa membantu dan mendampingi mahasiswa pada saat perkuliahan di laboratorium komputer. Tujuan penelitian adalah menerapkan metode AHP dan SMART untuk menerima asisten laboratorium komputer sehingga dapat menentukan bobot kriteria dan rangking calon asisten laboratorium komputer yang akan direkrut, membuat model sistem pendukung keputusan untuk menerima asisten laboratorium komputer dengan penggunaan metode AHP dan SMART yang sesuai kebutuhan dan valid serta untuk penerimaan user dengan baik. Metode yang digunakan yaitu metode Analytical Hierarcy Process (AHP) dan Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART). Penerapan Metode AHP dan SMART dapat menentukan nilai bobot kriteria Nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sebesar 0,44, Sertifikat yang dimiliki sebesar 0,06, Nilai Tes Wawancara sebesar 0,10, Nilai Tes Microteaching sebesar 0,16, Nilai Tes Praktikum sebesar 0,25 dengan nilai Consistency Ratio (CR) sebesar 0,01 serta dapat menentukan rangking calon Asisten Laboratorium Komputer yang akan diterima. Pengujian Black Box Testing untuk menunjukkan hasil pengujian pada semua data uji sistem sesuai kebutuhan dan berstatus valid. Sehingga dapat dijadikan dasar pengambilan keputusan dan diterapkan kepala laboratorium komputer dalam menerima asisten laboratorium komputer.
ANALISA DAN PERANCANGAN ARSITEKTUR ENTERPRISE MENGGUNAKAN THE OPEN GROUP ARCHITECTURE FRAMEWORK (TOGAF) : STUDI KASUS KOPERASI SYARIAH BENTENG MIKRO INDONESIA (KOPSYAH BMI)
Anwar Solihin, Muhamad;
Firmansyah, Gerry;
Kailani Ridwan, M;
Supardi, Supardi;
Irawan, Devi
Jurnal Sisfokom (Sistem Informasi dan Komputer) Vol 12, No 1 (2023): MARET
Publisher : ISB Atma Luhur
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32736/sisfokom.v12i1.1523
Pada era globalisasi pemanfaatan suatu teknologi informasi pada organisasi mulai dikembangkan dengan strategi yang beragam, hal ini diperlukan terlebih pada sebuah organisasi simpan pinjam pada koperasi dimana lanjunya perkebangan sistem atau teknologi informasi akan berpengaruh pada proses bisnis yang sedang berjalan. Koperasi Syariah Benteng Mikro Indonesia atau disingkat Kopsyah BMI adalah Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah yang merupakan Koperasi Besar Indonesia yang memiliki 77 kantor cabang. Begitupun dengan program kerja dalam divisi-divisi manajerial Kopsyah belum terintegrasi dan audit internal yang dilakukan oleh TIM Satuan Pengendali Internal (SPI) belum menggunakan aplikasi atau online, sehingga laporan audit internal harus di rekap dan ditulis dengan menggunakan aplikasi office sehingga membutuhkan waktu dan tidak dapat mengambil keputusan dengan cepat. Setiap kegiatan usaha atau bisnis pasti diperlukan perancangan arsitektur bisnis untuk memudahkan dalam pencapaian visi dan misi perusahaan. Enterprise Architecture (EA) adalah kumpulan dari metode, model, dan prinsip yang digunakan dalam membuat rancangan dan merealisasiskan teknologi informasi, proses bisnis, struktur organisasi, dan infrastrukturnya. Hasil Enterprise Architecture pada koperasi syariah BMI, terdapat beberapa usulan fase arsitektur visi untuk merubah struktur organisasi dari segi peran dan stakeholders. Sehingga harapannya dapat mempertanggungjawabkan tugasnya masing-masing dalam struktur organisasi untuk mencapai visi dan misi. Dapat juga memberikan dokumentasi setiap tahapan mulai dari data, aplikasi hingga proses bisnis di BMI Kopsyah baik dari segi Sistem informasi maupun teknologi informasi yang diusulkan oleh TOGAF untuk mencakup keseluruhan kegiatan di BMI Kopsyah.
Comparison of Monthly Rainfall Prediction using Long Short Term Memory and Multi Layer Perceptron Methods in South Tangerang City
Gaol, GA Monang Lumban;
Syafrullah, Mohammad;
Supardi, Supardi
Jurnal Sisfokom (Sistem Informasi dan Komputer) Vol 13, No 2 (2024): JULY
Publisher : ISB Atma Luhur
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32736/sisfokom.v13i2.2149
Rainfall is one of the meteorological and climatological parameters whose information must be disseminated to the public and related stakeholders. Rainfall information has an important role in the sectors of people's lives. In agriculture, the amount of rainfall has an important role in determining the planting season, so that this can prevent potential crop failure. On Disaster, South Tangerang City during the 2016-2021 period experienced floods, landslides, and droughts. Therefore, the importance of rainfall prediction information can improve meteorological and climatological information services in various sectors. Nevertheless, it is still difficult for the community and stakeholders to get monthly rainfall predictions with high accuracy in the long term. In this research, monthly rainfall prediction is designed using MLP (Multi Layer Perceptron) and LSTM (Long Short Term Memory). The data used is the monthly rainfall data of Climate Hazards Group InfraRed Precipitations (CHIRPS) for 42 years (period 1981-2022) with coordinate boundaries according to the research location, namely South Tangerang City, which is located between 106.625 º - 106.825 º East and 6.4 ° - 6.2 ° LS as many as 16 grids with a resolution of 0.05 ° each grid. Monthly rainfall prediction using MLP produces an RMSE value of 90.19, and a MAPE of 40.55, while the LSTM method produces an RMSE value of 88.12 and a MAPE of 40.49. Monthly rainfall prediction results using the LSTM method are better than the MLP method; this can be seen from the RMSE value of the LSTM method is smaller than MLP.
Komparasi Penerapan Strategi Konflik Kognitif Dan Strategi Peta Konsep Dalam Pembelajaran Team Games Tournament Terhadap Pemahaman Konsep IPA Siswa Sekolah Dasar Di Kabupaten Pinrang
Supardi, Supardi;
Yunus, Muhammad;
Hamid, Sundari
Jounal of Primary Education Vol 4 No 1 (2023): Bosowa Journal of Education, Desember 2023
Publisher : Postgraduate Bosowa University
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35965/bje.v4i1.3849
Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan pemahaman konsep IPA dengan menggunakan strategi konflik kognitif dalam pembelajaran kooperatif tipe Team Games Tournament pada siswa kelas V Sekolah Dasar, pemahaman konsep IPA dengan menggunakan strategi peta konsep dalam pembelajaran kooperatif tipe Team Games Tournament pada siswa kelas V Sekolah Dasar dan perbedaan pemahaman konsep IPA yang menggunakan strategi konflik kognitif dengan strategi peta konsep pada pembelajaran kooperatif tipe Team Games Tournament pada siswa kelas V Sekolah Dasar. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif komparatif dengan desain pretest-posttest control group. Subjek penelitian ini adalah kelas V Sekolah Dasar, kelas eksperimen I di UPT SD Negeri 102 Pinrang dengan jumlah sebanyak 27 siswa menggunakan pembelajaran kooperatif Team Games Tournament dengan strategi konflik kognitif dan kelas eksperimen II di UPT SD Negeri 100 Pinrang sebanyak 25 siswa menggunakan pembelajaran kooperatif Team Games Tournament dengan strategi peta konsep. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu tes dan observasi, sedangkan teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif dan analisis statistik inferensial. Hasil belajar kelas eksperimen I lebih tinggi daripada kelas eksperimen II dan setelah dilakukan uji T diperoleh nilai sig (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05. Maka dapat disimpulkan menolak H0 dan menerima H1 yang menyatakan bahwa terdapat perbedaan hasil pemahaman konsep IPA antara siswa yang menggunakan strategi konflik kognitif dengan strategi peta konsep dalam model pembelajaran kooperatif Team Games Tournament. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan strategi konflik kognitif memberikan pengaruh yang lebih besar dibandingkan dengan strategi peta konsep terhadap pemahaman konsep IPA siswa berdasarkan peningkatan skor nilai rata-rata siswa. The purpose of this research is to describe: (1) understanding of science concepts using cognitive conflict strategies in Team Games Tournament type cooperative learning for fifth grade elementary school students, (2) understanding of science concepts using concept map strategies in Team Games Tournament type cooperative learning in fifth grade elementary school students, (3) differences in understanding of science concepts using cognitive conflict strategies and concept map strategies in Team Games Tournament type cooperative learning in fifth grade elementary school students. The type of research used a comparative quantitative method with a pretest-posttest control group design. The subjects of this research were class V of Elementary School, experimental class I at UPT SD Negeri 102 Pinrang with a total of 27 students using Team Games Tournament cooperative learning with cognitive conflict strategies and experimental class II at UPT SD Negeri 100 Pinrang with 25 students using cooperative learning Team Games Tournament with concept map strategy. The data collection methods used are tests and observations, while the data analysis techniques used are descriptive analysis and inferential statistical analysis. The learning outcomes of experimental class II were higher than experimental class I and after carrying out the T test, the sig (2-tailed) value was obtained which was smaller than the predetermined significance level. So it can be concluded that we reject H0 and accept H1 which states that there is a difference in the results of students' understanding of science concepts between students who were taught using the cooperative learning model Team Games Tournament cognitive conflict strategy and the cooperative Team Games Tournament concept map strategy. This shows that the use of the Team Games Tournament cooperative learning model, cognitive conflict strategy, has a greater influence than the use of the Team Games Tournament cooperative learning model, concept map strategy on students' understanding of science concepts.
ANALISIS DAN DESAIN SISTEM PENUNJANG KEPUTUSAN UNTUK PEREKRUTAN ANGGOTA HIMPUNAN MAHASISWA MENGGUNAKAN PROFILE MATCHING
Rahmawati, Fadilla Salsabila;
Rusdah, Rusdah;
Supardi, Supardi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 6 No 1 (2023): Jurnal IDEALIS Januari 2023
Publisher : Universitas Budi Luhur
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36080/idealis.v6i1.2986
Salah satu elemen dalam perusahaan yang sangat penting adalah Sumber Daya Manusia (SDM). SDM merupakan salah satu aset terpenting bagi organisasi atau perusahaan. HIMASI adalah suatu organisasi yang berdiri dan berjalan atas dasar pendidikan dan keilmuan, menempatkan atau memposisikan diri sebagai organisasi yang menjadi suatu wadah atau tempat aspirasi dari seluruh mahasiswa Sistem Informasi, menjadi suatu sarana yang dapat mewujudkan persatuan dan kesatuan di dalam Universitas Budi Luhur pada umumnya, dan Sistem Informasi pada khususya. Dan dalam satu tahun sekali HIMASI mengadakan program kerja PPB (Penerimaan Pengurus Baru) yaitu perekrutan atau pemilihan anggota HIMASI baru untuk regenerasi. Dalam pelaksanaan PPB (Penerimaan Pengurus Baru) HIMASI, dalam perhitungan pemilihan calon anggota masih membutuhkan waktu yang lama, pengurus HIMASI masih merasa kesulitan dalam melakukan proses pengolahan data dalam menentukan kandidat dan posisi calon anggota, dan belum adanya perankingan sehingga para pengurus HIMASI mengalami kendala dalam menentukan calon anggota HIMASI. Dengan adanya permasalahan tersebut, penulis mencoba menganalisis dan mendesain sistem penunjang keputusan untuk perekrutan calon anggota HIMASI berbasis website. Sistem ini dibangun dengan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai databasenya. Metode yang digunakan pada penelitian kali ini adalah metode profile matching. Metode profile matching digunakan untuk menentukan hasil akhir dan perankingan untuk memudahkan penilai untuk melihat calon anggota HIMASI yang paling sesuai dengan kriteria dan penulis mengharapkan sistem yang dibuat untuk pengambil keputusan dalam menentukan calon anggota HIMASI yang sesuai dengan mudah.
MOTIVASI UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SEHINGGA MEMILIKI KUALITAS PENDIDIKAN YANG BAIK UNTUK MENGHADAPI KOMPETENSI DI DUNIA KERJA DI SMK DARUSSALAM, CIPUTAT, TANGERANG SELATAN
Priyanto, Aria Aji;
Suryanto, Wirawan;
Dumilah, Ratna;
Supardi, Supardi
Jurnal Abdimas Tri Dharma Manajemen Vol. 1 No. 1 (2019): ABDIMAS Desember 2019
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/ABMAS.v1i1.p22-27.y2019
ABSTRAK Pengabdian ini berjudul Motivasi Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Sehingga Memiliki Kualitas Pendidikan Yang Baik Untuk Menghadapi Kompetensi Di Dunia Kerja Di SMK Darussalam, Ciputat, Tangerang Selatan.Tujuan pengabdian ini adalah memberikan arahan terhadap Siswa dan siswi SMK Darussalam dalam menjalankan proses belajar mengajar disekolah, membuka wawasan serta paradigma siswa dan siswi SMK Darussalam untuk menghadapi jenjang pendidikan yang lebih tinggi dan bisa diterima dimasyarakat, memberikan semangat dan motivasi bagi siswa dan siswi SMK Darussalam untuk meraih prestasi yang baik, Memberikan wawasan agar siswa dan siswi SMK Darussalam dapat mempersiapkan diri dengan baik dalam menghadapi dunia kerja. Metode kegiatan yang digunakan adalah memberikan seminar berupa presentasi, penyuluhan dan pelatihan di SMK Darussalam. Persiapan yang dilakukan adalah segala hal yang terkait dengan materi, bahan dan alat sesuai dengan tema secara baik. Hasil persiapan tersebut dimaksudkan agar materi tersampaikan dengan mudah dimengerti serta dipahami oleh para siswa dan siswi SMK Darussalam Ciputat, Tangerang Selatan. Kegiatan ini juga meliputi mendiskusikan bagaimana memberikan motivasi agar siswa dan siswi dapat memanajemen waktu dengan efektif dan efisien. Serta mendapat motivasi yang lebih dalam meningkatkan kualitas pendidikan agar selalu siap dengan keadaan yang ada di dunia kerja. Pada saat acara inti para siswa dan siswi SMK Darussalam di berikan penyuluhan yang mengacu pada peningkatan kualitas pendidikan dan kemampuan serta kesiapan para siswa dan siswi dalam menghadapi dunia kerja.Kesimpulan dari pengabdian ini adalah para siswa dan siswi SMK Darussalam antusias dalam menerima ilmu baru, dan aktif dalam melakukan tanya jawab mengenai bagaimana cara meningkatkan kualitas dalam me-manajemen waktu serta kesiapan diri dalam menghadapi dunia kerja. Antusiasme tidak hanya terlihat dari siswa dan siswi SMK Darussalam tapi dari para guru di SMK Darussalam. Kata Kunci: Prestasi Belajar, Kompetensi Dunia Kerja
PENGARUH GADGET TERHADAP PRESTASI BELAJAR REMAJA DI ERA MILENIAL PADA LEMBAGA BIMBINGAN BELAJAR DAARUL ‘ULUUM PETUKANGAN UTARA, PESANGGRAHAN, JAKARTA SELATAN
Hulasoh, Ela;
Syamsuddin, Rahmi Andini;
Praditya, Alvin;
Lisdawati, Lisdawati;
Supardi, Supardi
Jurnal Abdimas Tri Dharma Manajemen Vol. 1 No. 1 (2019): ABDIMAS Desember 2019
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/ABMAS.v1i1.p50-59.y2019
ABSTRAK Penelitian ini berjudul Pengaruh Gadget Terhadap Prestasi Belajar Remaja di Era Milenial Pada Lembaga Bimbingan Belajar Daarul ‘Uluum Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.Tujuan pengabdian ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada seluruh wali murid lembaga bimbingan belajar Daarul ‘Uluum, bahwa pentingnya mengetahui pengaruh gadget terhadap prestasi siswa dan memberikan pengetahuan kepada seluruh wali murid lembaga bimbingan belajar Darul ‘Uluum tentang ketergantungan akibat penggunaan gadget. Metode pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dalam beberapa kegiatan yaitu tahap survei dan sosialisasi mengenai berbagai hal yang akan disampaikan pada saat kegiatan pengabdian. Kegiatan yang akan dilakukan meliputi: penyusunan materi yang akan diberikan, penyusunan jadwal pemberian materi, pembagian tugas tim pengabdi dan survei ke lokasi pengabdian. Tim pelaksanan kegiatan pengabdian pada masyarakat adalah dosen Fakultas Ekonomi jurusan sebanyak 5 orang. Tim pengabdian memerikan materi mengenai Pengaruh Gadget terhadap prestasi para remaja di era milenial ini di bimbingan belajar Daarul ‘Uluum Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.Kesimpulan dari pengabdian ini adalah masih banyak peserta yang kurang memahami mengenai dampak yang ditimbulkan akibat dari ketergantungan penggunaan gadget. Peserta juga masih banyak yang belum memahami bagaimana mengetahui tingkat konsentrasi belajar anak-anaknya. Harapan kami dengan pengabdian ini dapat membuka wawasan para peserta khususnya dan masyarakat pada umumnya mengenai pengaruh serta dampak yang diakibatkan oleh penggunaan serta ketergantungan terhadap gadget bagi remaja di era milenial ini serta ilmu yang diperoleh pada Pengabdian Masyarakat ini diharapkan dapat memberikan semgangat baru bagi kita dalam menyampaikan materi dan motivasi serta berkontribusi bagi generasi muda baik di lingkungan sekolan maupun kampus dan keluarga.Kata Kunci : Pengaruh Gadget, Remaja, Era Milenial
MOTIVASI UNTUK MENINGKATKAN KINERJA SUMBER DAYA MANUSIA PADA KELURAHAN PISANGAN
Qurbani, Derita;
Utomo, Styo Budi;
Maulida, Hira;
Supardi, Supardi;
Oktrima, Bulan
Jurnal Abdimas Tri Dharma Manajemen Vol. 1 No. 2 (2020): ABDIMAS April 2020
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/ABMAS.v1i2.p56-66.y2020
Pengabdian ini berjudul Motivasi Untuk Meningkatkan Kinerja Sumber Daya Manusia Pada Kelurahan Pisangan. Tujuan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan motivasi karyawan kelurahan pisangan. Membentuk sumber daya manusia yang memiliki motivasi tinggi. Mewujudkan sumber daya manusia yang memiliki kinerja yang baik.Metode pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dalam beberapa kegiatan yaitu tahap survei yaitu sosialisasi dilakukan dengan menyusun berbagai hal yang akan disampaikan pada saat kegiatan pengabdian yang akan dilakukan yang meliputi: penyusunan materi yang akan diberikan, penyusunan jadwal pemberian materi, pembagian tugas tim pengabdian dan survei ke lokasi pengabdian di kelurahan Pisangan, Ciputat Timur. Tahap sosialisasi yaitu sebelum kegiatan pengabdian dilaksanakan terlebih dahulu dilakukan tahap sosialisasi yaitu melakukan silaturahmi, menyampaikan maksud dan tujuan pengabdian ini. Pada tahap ini juga dilakukan jalinan kerjasama dan menentukan jadwal kegiatan pengabdian. Tim pelaksana kegiatan pengabdian pada masyarakat adalah dosen Fakultas Ekonomi jurusan manajemen sebanyak 5 orang. Tim pengabdian memberikan materi tentang pentingnya ilmu manajemen, dengan menitikberatkan pada penjelasan mengenai bagaimana menjadi sumber daya manusia yang berkualitas dan inovatif, serta pengembangan motivasi kerja karyawan. Selanjutnya dilakukan tahap sharing pengalaman atau pun diskusi tanyajawab.Kesimpulan dari pengabdian ini adalah karyawan membutuhkan motivasi untuk meningkatkan kinerja sehingga diharapkan pihak Kelurahan memperhatikan lagi bentuk motivasi kerja pegawai seperti prestasi, karena apabila pegawai merasa termotivasi dalam bekerjanya maka kinerja juga akan lebih baik lagi, dengan cara pimpinan memberikan penghargaan kepada pegawai yang memiliki kemampuan dan memiliki prestasi. Tingginya motivasi kerja yang membuat pegawai nyaman dan sigap dalam mengerjakan tugasnya Pimpinan harus mengadakan pelatihan/sosialisasi tentang tugas dan fungsi sebagai karyawan atau pegawai dalam menunjang pelaksanaan tugas dan fungsi kerjanya. Sebagai bahan masukan untuk sejauh mana mengevaluasi pegawai tentang motivasi kerja serta memperhatikan unsur-unsur apa yang membuat pegawai termotivasi dalam meningkatkan kinerja, sehingga nantinya tidak merugikan Aparatur.Kata Kunci: Motivasi, Kinerja Sumber Daya Manusia