Penelitian tindakan kelas adalah untuk memperbaiki kegiatan belajar mengajar dan meningkatkan ketuntasan belajar siswa. Dalam hal ini adalah Kometensi dasar uang. Sasaran perbaikan pembelajaran ini adalah siswa kelas III SDN Rangperang Kecamatan Proppo tahun pelajaran 2017 / 2018 yang jumlah siswanya 21 siswa dengan menggunakan media kongkrit pada muatan pelajaran IPS pada kompetensi dasar uang. Penelitian ini juga mempunyai tujuan yaitu untuk mengetahui peningkatan ketuntasan belajar dengan menggunakan metode kontekstual pada Kometensi dasar “uang” pada mata pelajaran IPS kelas III di SD Negeri Rangperang. Adapun hasil penelitian pada siklus I menunjukkan siswa belum menguasai Kometensi dasar, ini terbukti dari nilai rata-rata kelas yang diperoleh hanya 65 %. Memang sudah mengalami peningkatan dari sebelumnya tapi ketuntasan belajar belum dapat mencapai 95 % . untuk itu perlu diadakan perbaikan pada siklus II, ternyata setelah diadakan perbaikan pada siklus II nilai rata-rata kelas terjadi peningkatan dari 68 menjadi 80. Di siklus kedua sudah dapat dikatakan berhasil atau sudah mencapai peningkatan ketuntasan belajar 95 %. Tidak ada siswa yang belum tuntas. Dengan demikian dapat diambil kesimpulan bahwa penggunaan metode kontekstual dapat meningkatkan ketuntasan belajar siswa kelas III SDN Rangperang pada pelajaran IPS Standar Kompetensi uang.